
Anda selalu mendapatkan kue kebahagiaan karena pikiran tetap disibukkan membuat adonan fokus kepada Tuhan dan memikirkan hal-hal positif lainnya.
Kue atau roti adalah hasil dari aktivitas sebelumnya: membuat adonan dan memasak/ membakarnya dengan atau tanpa cetakan. Anda hanya bisa berbahagia bila pikiran rajin bahkan sampai sibuk menciptakan hal-hal positif. Memang ada kebahagiaan yang menyenangkan dari menikmati materi namun sifatnya sesaat saja karena hanya dilakukan di waktu tertentu saja (misalnya makan, minum, ngemil, mendengarkan, menonton dan lain-lain.
Seberapa intens Kebahagiaan yang diperoleh tergantung dari rajin tidaknya Anda mencetak nyanyian sederhana yang memuliakan Allah. Anda bisa memulainya dengan menyanyikan lagu-lagu rohani populer, lagu gerejawi dan bisa juga dengan membuat lagu sendiri berdasarkan lagu pop duniawi yang telah diubah syairnya menjadi rohani. Bahkan Anda bisa menggubah lagu apapun yang sedang didengarkan menjadi lebih rohani dengan mengadaptasikan syairnya untuk memuji-muji Allah atau untuk menceritakan pola-pola hidup positif lainnya. Enaknya lagi aktivitas ini bisa dibawa multitasking sambil aktif bergerak melakukan pekerjaan ringan dari waktu ke waktu. Salam bedah!